Nusa Dua, Bali – Mahasiswa/i Politeknik Pekerjaan Umum mengikuti acara Bali Youth Session di gedung BNDCC 1 Nusa Dua. Dalam acara ini mahasiswa/i Politeknik Pekerjaan Umum melakukan kegiatan sharing dan tanya jawab. Adapun peserta dari acara ini yaitu mahasiswa/i dari Universitas Marwadewa dan Universitas Udayana. Para mahasiswa/i sangat antusias dalam bertanya dan saling bertukar pikiran dalam kegiatan kampusnya masing-masing. Setiap ada peserta yang bertanya maka akan diberi hadiah berupa merchandise dari Politeknik Pekerjaan Umum.
Kampus Politeknik Pekerjaan Umum merupakan kampus yang mengusung konsep ” Smart Green Campus ” pertama di Indonesia. Fasilitas kampus pun sangat lengkap seperti adanya workshop, laboratorium lapangan, laboratorium yang canggih serta adanya BIM ( Building Information Modelling ) yang memiliki sertifikat berlaku di seluruh Asia.